
TABAOS.ID,- La Hama (60), seorang nelayan yang merupakan warga Desa Ampera, Kecamatan Amahai, Kabupaten Maluku Tengah, dilaporkan hilang saat pergi melaut di perairan Teluk Elpaputih, Kabupaten Seram Bagian Barat.
Pria paruh bayah itu pergi melaut dengan menggunakan longboat dari desanya menuju perairan Teluk Elpaputih pada hari Jumat (22/3/2019). Namun hingga keesokan harinya, dirinya tidak juga pulang.

Kepala Kantor SAR Ambon Muslimin kepada tabaos.id mengatakan, korban dinyatakan hilang setelah pihak keluarga melaporkan kejadian itu kepada pihak BPBD Maluku Tengah, selanjutnya informasi tersebut diteruskan ke tim SAR, Sabtu (23/3/2019).
“Longboat korban ditemukan oleh nelayan di sekitar perairan Desa Nolot, Pulau Saparua. Namun korban tidak ditemukan,” kata Muslimin kepada tabaos.id melalui rilisnya, Sabtu (23/3/2019).
Atas informasi tersebut, Tim SAR Ambon bersama personel Polair Amahai dibantu keluarga korban langsung bergerak menuju lokasi mencari korban.
Adapun lokasi hilangnya korban diduga berada pada titik koordinat 3° 16’53” S – 128° 51’42” E. Menurut Muslimin, saat ini cuaca laut di perairan tersebut agak tenang.

Gelombang hanya mencapai ketinggian 0,1 sampai 1 meter dengan kecepatan angin mencapai 2-15 knot per jam.
“Kita
berharap agar pencarian dapat membuahkan hasil dan korban bisa segera
ditemukan,” harapnya.
Diduga, akibat cuaca buruk yakni gelombang dan
angin kencang membuat korban bersama perahunya tenggelam.(T05)