Kakanwil: Kemenag Siap Bangun Infrastruktur Embarkasi di Maluku

0
862
Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Maluku Faesal Musaad saat melepas keberangkatan calhaj di Gedung Aula Asrama Haji, Jalan Dr. Leo Watimena, Waiheru, Baguala, Kota Ambon, Sabtu, 13 Juli 2019.

TABAOS.ID,- Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia siap membangun sejumlah infrastruktur emberkasi di Maluku, seperti penambahan wisma haji, aula kedatangan, aula keberangkatan, mesjid kapasitas 2.500 orang jamaah, guest house untuk para tamu, termasuk pengadaan x-tray dengan sumber dana SBSN.

Hal itu diucapkan Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Maluku Faesal Musaad saat melepas keberangkatan calhaj di Gedung Aula Asrama Haji, Jalan Dr. Leo Watimena, Waiheru, Baguala, Kota Ambon, Sabtu, (13/72019).

Ia mengatakan, pembangunan infrastruktur Embarkasi di Maluku, akan mempermudah perjalanan jamaah haji dari Maluku dan 3 provinsi di wilayah Indonesia Timur.

“Jika Maluku sudah memiliki emberkasi haji, maka Papua, Papua Barat dan Maluku Utara, akan bergabung ke Maluku, karena lebih efisien dan efektif, dari sisi jarak, waktu, dan biaya,” tutur Musaad.

Ia melanjutkan, Pemerintah Provinsi Maluku dibawah pimpinan Murad Ismail, sedang melakukan negosiasi untuk pembebasan lahan seluas 5 hektar yang berada di depan Asrama Haji Provinsi Maluku yang letaknya berada di Desa Waiheru, Kecamatan Baguala, Kota Ambon.

“Saat ini Gubernur sedang konsen membebaskan lahan 5 hektar untuk jalan masuk dan keluar bus,” ujarnya.

Menurutnya, Jika semua stakeholder berperan aktif, emberkasi Maluku akan segera terwujud di bawah kepemimpinan Irjen Pol (purn) Murad Ismail.

Reporter          : Adhe Ichsan Hasan

Editor              : Salama Picalouhata

Baca Juga  Ricuh, Warga Protes Pengukuhan Adat Raja Tulehu Urian Ohorella