Sembuh Bertambah, Jumlah Pasien Covid-19 Dalam Perawatan di Maluku Juga Berkurang

0
34901
Foto: Infografis kasus Covid-19 di Maluku per Senin 19 April 2021.

TABAOS.ID, – Pasien Covid-19 yang masih jalani perawatan di Maluku kembali berkurang.Ini menyusul sebanyak 4 pasien Covid-19 dilaporkan sembuh pada Senin 19 April 2021. Sementara kasus terkonfirmasi baru hanya bertambah 1.

Baik pasien sembuh maupun kasus terkonfirmasi baru ini berasal dari Kota Ambon.

“Total kasus terkonfirmasi di Maluku per 19 April 2021 tercatat sebanyak 7.476, pasien sembuh 7.057 dan pasien meninggal 115,”ungkap Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku, dr. Adonia Rerung Senin (19/4/2021) malam.

Sedangkan pasien dalam perawatan di Maluku tersisa 304. Rincian perkabupaten/kota yaitu di Kota Ambon 121, Kabupaten Maluku Tengah 82, Kabupaten Kepulauan Aru 43, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) 24, Kota Tual 15, Kabupaten Buru 10, Kabupaten Kepulauan Tanimbar 5 dan Kabupaten Maluku Tenggara 4 pasien.

Sementara di Maluku ada tiga daerah yang tidak adalagi pasien dalam perawatan. Yakni Kabupaten Buru Selatan, Seram Bagian Timur (SBT) dan Maluku Barat Daya (MBD).

 

(T-07)

 

 

Baca Juga  Mahasiswa Keluhkan Sikap Arogansi Salah Satu Dosen UKIM